![]() |
Source: Dokumen MP_Jatim |
Selamat hari jadi yang pertama
bayi bernama Mataponsel Jatim. Ya pada 11 Januari 2015 tepat setahun sub
komunitas Mataponsel yakni Mataponsel area Jatim didirikan. Terima kasih para
penggagas karena inisiatif kalian, kami bisa berkumpul, belajar, dan bersaudara
di MP_Jatim. Lalu hari ini tanggal 17 Januari kami pilih sebagai hari untuk meet up akbar member dari seluruh Jawa
Timur. Berlokasi di Kebun Raya Purwodadi, Pasuruan kami hari ini bersiap untuk
gagal move on ke sekian kalinya dari
kebersamaan. Memang setiap hari kami bisa berjumpa di layar ponsel ruang
obrolan tapi tetap tidak ada yang bisa menggantikan rasanya bertemu raga.
![]() |
Kompilasi Foto Wajah Beberapa Member Source: Andri Danu |
Kalau diingat sebenarnya saya
juga engga seberapa ingat bagaimana pertama kali mengenal komunitas ini,
wkwkwk. Tapi saya mengenal komunitas Mataponsel sendiri sudah lebih dari satu
tahun. Tiba-tiba muncul di timeline instagram saya hastag mataponsel yang
ternyata foundernya adalah salah satu teman saya di sosmed koprol, yaitu Bang
Harzone. Motivasi join sebenarnya ada dua, yaitu untuk belajar motret dengan
gear yang ramah di tangan dan tentu saja mempercantik blog dengan foto-foto
yang kece dong. Dahulu kala waktu join Mataponsel akan dimasukkan dalam satu
grup chat line member seluruh Indonesia. Setelah itu kita dipersilakan untuk
masuk ke Room Style yang diminati, seperti landscape,
BnW, HDR, dan masih banyak lagi. Ya memang uniknya mataponsel adalah kita
bisa mempelajari jenis fotografi seperti apa yang kita minati di berbagai Room
Style. Tapi lama-lama saya sibuk dan jarang ngerumpi di grup line. Eh tahu-tahu
Mataponsel membagi sub komunitas mereka juga dalam regional-regional
se-Nusantara.
Saya pikir dengan dibagi menjadi
room regional-regional akan menjadikan komunikasi lebih mudah serta lebih
nyambung. Jadinya tanpa pikir panjang saya join ke regional Jawa Timur, wkwkwk.
Mulanya ya jarang nongol dan Silent
Reader alias SR tapi lama-lama tergoda untuk nimbrung dan sampai sekarang
diberi amanah menjadi salah satu tim moderator di MP_Jatim. Satu tahun, hmmm...
mestinya banyak cerita yang sudah terjadi, dan tentu saja banyak ilmu yang
sudah di dapat.
Mataponsel Jatim itu....
- Baru Mengadakan Meet Up 3 Kali.Yang pertama waktu anniversary pertama Mataponsel, yang kedua waktu MP_Jatim jalan-jalan museum, yang ketiga ya hari ini di Kebun Raya Purwodadi dalam rangka hari jadi pertama kami dong.
- Bikin Susah Move On. Move on dari mantan? Hahaha... bukan, tapi move on dari kebersamaan para member. Biasanya setelah meet up mereka akan terbawa suasana dan tidak bisa lupa selama berhari-hari. Lihat saja kelakuannya mulai dari posting foto waktu meet up, crop foto, sampai dijadikan meme.
- Tempat belajar tentang fotografi. Omaigat... yaiyalah kan ini tujuan utama dibentuknya komunitas ini, hahaha. Belajar tentang fotografi di room itu tak tentu jadwal. Selama ada yang melempar pertanyaan pasti akan disamber dengan yang punya pengalaman. Selain itu, MP_Jatim juga punya room khusus untuk kelas belajar dengan mendatangkan pemateri dari luar room. Wusss.... Keren kan?
- Tempat Curhat dan Baper. Seringkali kalau ada member baru masuk jadi bingung, ini tempat curhat atau tempat belajar fotografi? Haha... Isinya kalau gak curhat ya tanya PR. Member saking nyamannya sama rasa kekeluargaan sampai doyan tuh curcol di grup. Tapi jangan salah, meskipun hobi curhat juga hobi foto kok. Tapi kalau upload tetep captionnya curcol :’D
- Ada yang ulang tahun setiap hari. Happy birthday mas Aan.. Demikianlah setiap hari para member mengucapkan selamat ultah pada mas Aan. Bukannya apa-apa cuma buat lucu-lucuan aja. Ahaha... Bahkan di daftar member saya belum nemu data mas Aan lahirnya kapan. Jadi sampai kapan mas Aan akan ultah setiap hari?
- Suka
rebutan tamax. Enggak siang,
enggak malam, ada aja yang ngeramein grup. Dan yang paling aneh terutama akhir-akhir ini
menjelang pukul 00:00 akan ada spam bertuliskan “tamax” atau pertamax. Rebutan
menjadi chat pertama saat hari berganti. Padahal ya enggak ada hadiahnya entah
apa yang bikin mereka rebutan tamax, eh saya juga sih kalo sadar suka ikut
rebutan. Haha...
Kelakuan
Source: SS Pribadi - Hobi
bikin meme. Berikan member
MP_Jatim satu foto diri anda niscaya mereka akan memberikan 10 meme dari foto
anda. Hahaha... Yang ini nih gokil banget memang. Setiap ada yang share foto
selalu ada aja yang bakal bikin meme. Minimal foto akan dicrop bagian-bagian
tertentu lah, lalu dishare ulang. Tapi jangankan share foto, ganti avatar aja
bisa jadi korban meme lho. Seperti member MP_Jatim yang sedang tidak
berdomisili di Jatim. Wkwkw siapa yhuaaa?
Siapa ini? Wkwkw maapken yaa.
Source: Dokumen Pribadi MP_Jatim
Jadi itu beberapa rangkuman yang
melekat di memori saya tentang apa dan bagaimana itu MP_Jatim, sampai kelakuan
para membernya yang lucu-lucu. Mereka bilang ini bukan hanya pertemanan tapi
tumbuh rasa-rasa kekeluargaan (kalo rasa kekeluargaan dilarang cinlok lho rek,
haha). Dan hari ini, meet up
sekaligus merayakan hari jadi kami yang pertama. Akan jadi seperti apa? Seru?
Mengharukan? Mengenyangkan? Ah pastinya tetep sekali bertemu, 2-3 hari
kenangannya gak hilang-hilang. See you rek..
5 Comments
Keren.. keren... mataponsel jatim.
ReplyDeleteSenang bisa jadi bagian dari mataponsel jatim. ����������.
Semoga kedepannya bisa lebih maju lagi.
Weh... Mas Alee nih ya? Senang bisa mengenal mas Alee juga. Aamiin.. Passion yang sama, belajar bareng, maju bareng.
DeleteKapan2 aku harap meet up nya d gresik biar bisa datang.
ReplyDeletesetaun cepat banget berlalu yaaaa, makin ngehits ya ke depannya dan berkah aamiin ^^
ReplyDeletebtw itu foto berdua jadi header sekarang yak, dududududu kalian berdua yaaaaa :D
I enjoyed readinng your post
ReplyDelete