Hadiah Chuseok Terbaik! Meriahnya BTOB In Jakarta 2018


Kepada Tuhan Yang Maha Baik, merci Ya Gusti telah mewujudkan harapan di chuseok tahun lalu dengan sesuatu yang lebih besar. Apa kabar hari kalian setelah satu minggu berlalu?
21 September 2018, pagi itu Jakarta sedang diguyur hujan hampir di semua sudut kota. Tidak sepanas Surabaya dan tidak juga terlalu dingin, suasananya nyaman. Saya berangkat ke Jakarta saat Tabebuya di Surabaya sedang indah-indahnya. Tapi tak apa, di lain waktu masih ada kesempatan melihat Tabebuya bersemi lagi. Sedangkan melihat BTOB dan mendengar nyanyian mereka secara langsung mungkin hari itu adalah kesempatan sekali seumur hidup. Ke depannya entah masih bisa lagi atau tidak.

BTOB salah satu grup idola pria asal Korea Selatan yang lagu-lagunya paling nempel di telinga saya. Mereka salah satu yang penampilan live-nya paling ditunggu-tunggu karena kemampuan vokal yang luar biasa. Kata orang suara mereka semerdu dan stabil seperti yang ada di CD album atau Spotify high quality. Selain itu mereka juga grup yang biasanya dibilang kumpulan pelawak dengan kemampuan bernyanyi. Mungkin karena itu banyak yang suka karena mereka totalitas dalam menghibur.

Tidak hanya Melody (fans  BTOB) di Korea sana yang menunggu tapi juga Melody Indonesia yang tidak sebanyak di negara asal BTOB sana. Di Korea BTOB sangat popular dan belum lama ini menggelar konser di Olympics Gymnastic Arena Korea selama 3 hari dan dihadiri oleh 36.000 orang. Tapi bagi Melody Indonesia yang tidak sebanyak itu, untuk bisa melihat langsung BTOB tampil  hanya ada 3 pilihan, yaitu menonton di Korea atau negara lain yang sering disinggahi, membuat campaign melalui My Music Taste agar bisa dinotice, dan yang terakhir adalah mengharap keajaiban, hahaha...

Perjalanan Panjang Membawa BTOB Ke Indonesia Melalui My Music Taste
Poster BTOB In Jakarta
Image Source: Loket and MMT
Di antara ketidakmungkinan, Melody di Indonesia memilih untuk berusaha mengundang  BTOB ke Indonesia dengan bantuan My Music Taste (MMT). MMT sendiri adalah sebuah platform yang menjembatani antara penggemar dan promotor untuk menggelar konser. Sistemnya penggemar membuat kampanye yang sedikitnya harus diikuti oleh 50.000 penggemar.

Melody di Indonesia sendiri memulai campaign melalui MMT untuk membawa BTOB ke Jakarta sejak tahun 2016 dan baru benar-benar terealisasi September 2018. Sejak pertama kali dibuat, campaign ini mendapatkan 50.000 poin di tahun 2017 dan sama sekali tidak menunjukkan progres sampai awal tahun 2018. Sampai kami semua berpikir sepertinya tidak mungkin membawa mereka ke Indonesia hanya dengan campaign seperti ini. Apalagi basis penggemar mereka tidak banyak meskipun banyak non-fans yang juga menjadi penikmat lagu mereka.

Kemudian pada bulan April 2018 tiba-tiba kami semua mendapat notifikasi SMS dan email bahwa pihak MMT telah menghubungi CUBE Entertainment selaku manajemen BTOB.  11 Mei 2018 MMT memberikan laporan lagi bahwa mereka telah mengecek jadwal BTOB. Sampai di sini kami masih antara percaya dan tidak percaya bahwa BTOB akan datang ke Indonesia.
Perjalanan Melody Indonesia Membawa BTOB

Oh ya, saat hari pertama bulan puasa lalu saya pergi bekerja part time di bidang F&B dan rekan kerja saya bertanya adakah grup idola Korea yang saya sukai? Dan saya asal saja menjawab bahwa kami akan membawa BTOB ke Indonesia, sedang mencari venue yang pas dan kemudian mulai proses penjualan tiket. Dan yaaa yang benar saja beberapa hari kemudian perkataan saya seakan menjadi benar. MMT dan BTOB mengumumkan akan melakukan konser di Jakarta pada 21 September 2018.

Dimulai dari tahun 2016 hingga mendapat kejelasan di tahun 2018 rasanya seperti perjalanan panjang yang akhirnya mendapatkan balasan setimpal. Menunggu sambil mencoba mengontak beberapa orang sering terlibat dalam dunia per-konseran di Indonesia (kalau ini sih kayaknya seluruh Melody yang melakukannya). Melody, we did it. Terima kasih My Music Taste. Stop Wishing, Start Making!

The Concert
Saat Konser
Image Source: Dokumentasi Pribadi
21 September 2018 pagi hari rasanya menjadi saat yang sangat panjang untuk menunggu datang malam hari. Saya yakin bukan cuma saya yang berharap ingin cepat-cepat malam dan sekaligus tidak ingin cepat-cepat hari itu berlalu. Bagi saya selain akhirnya bisa bertemu BTOB juga menjadi saat yang menyenangkan karena bisa bertemu teman-teman dari grup obrolan Melody International. Ya karena tidak hanya dihadiri fans dari Indonesia, tapi juga dari negara tetangga seperti Malaysia, Singapura, Filipina, dan bahkan Korea.

Bisa bertemu dan berfoto bersama teman-teman yang setiap hari hanya bisa bertemu di ruang obrolan ternyata menjadi kegembiraan tersendiri. Kami yang berbeda negara ternyata bisa juga bertemu karena hobi yang sama. Kali ini saya harus berterima kasih pada BTOB karena telah memberikan banyak teman baru dari berbagai negara. Semoga di lain kesempatan bisa bertemu mereka yang dari Italia, Brazil, Amerika, Turki, dan lainnya.

Pukul 19:30 WIB tepat konser istimewa dan khusus ini akhirnya dimulai, mereka membawakan lagu The Feeling sebagai lagu pembuka. Mereka benar-benar seperti malaikat yang turun ke bumi saat pertama muncul di panggung. Pertama kali hanya melihat bayangan yang kemudian lampu panggung menyorot mereka menjadi lebih jelas. Rasanya seperti ternyata mereka benar-benar nyata ada di dunia ini. Biasanya hanya bisa melihat melalui layar dan mendengar suara mereka melalui pemutar musik, kali ini mereka benar-benar ada di depan saya.

Ruangan yang tidak begitu luas ternyata tidak mengurangi kemeriahan konser sederhana kali ini. Mereka seakan menjadi satu dan menjadi lebih dekat dengan kami. Ruangan yang dingin perlahan menjadi hangat dipenuhi cinta satu sama lain. Agak lebay enggak sih saya mendeskripsikannya? Hehe... tapi beneran kok kalau rasanya mereka itu memberi kami cinta dengan nyanyian mereka yang tulus dan para Melody juga memberikan cinta dengan menunjukkan fanchant yang kompak dan keras, tidak kalah dengan Melody Korea sana.

Total mereka membawakan 13 lagu dengan urutan sebagai berikut (oh ya saya kayaknya terlalu niat membawa pena dan kertas agar bisa mencatat setlist konser haha):
The Feeling
Movie
Someday
Talking and game time
All Wolves Except Me (Naivety)
Blowin’ Up
When It’s Rain - BTOB BLUE (vocal line)
Ice Breaker – Rap Line
Eunkwang Letter
Summer Romance
Yeah
Only One For Me
Missing You
Finale (Our Concert)

Semua berjalan meriah, pecah, sekaligus mengharukan. Terutama saat tiba mereka menyanyikan Finale (Our Concert) yang seperti menyadarkan saya bahwa konser yang hampir berakhir ini benar-benar nyata terjadi dan saya berada di tengah-tengahnya, bukan lagi mimpi semu atau harapan-harapan semata.




Setelah konser berakhir bukan berarti sampai di situ perjumpaan kami, para pemegang tiket VIP mendapan keistimewaan bisa bertemu dengan mereka lebih dekat dengan Hi Touch atau foto bersama. Saya sendiri mendapatkan kesempatan untuk berfoto bersama mereka bersama beberapa Melody lain. Sengaja saat konser saya memaki jaket seragam Wow Korea Supporters yang diberikan oleh Korea Tourism Organization Indonesia agar rasanya tanda-tanda berjodoh dengan mereka semakin lengap terwujud. Benar saja akhirnya saya bisa berfoto memakai seragam ini bersama BTOB yang juga ditunjuk KTO menjadi Tourism Ambassdor 2018. Setelah bulan Februari lalu saya lolos menjadi anggota WKS 2018 dan beberapa hari setelahnya BTOB juga ditunjuk menjadi Tourism Ambassador.

Baca juga: Menemani BTOB Untuk Mengenalkan Pariwisata Korea

“Kenapa kebetulan ini terasa aneh ya? Jangan-jangan kamu beneran bakal bisa bertemu BTOB.” Kata kakak saya waktu itu. Dan inilah saya 21 September 2018 di Jakarta ternyata benar-benar bertemu mereka.

Seperti Terwujudnya Harapan Chuseok Tahun 2017

23-25 September 2018 kemarin adalah Hari Chuseok, yaitu hari libur nasional Korea selama 3 hari yang diperingati untuk merayakan panen besar. Biasanya saat libur chuseok orang-orang berkumpul bersama keluarga. Meskipun kita tidak merayakan hari chuseok tapi bagi saya terasa sangat istimewa juga. Karena bisa melihat konser BTOB, berfoto bersama mereka, rasanya seperti harapan saat Chuseok tahun lalu bisa terwujud di Chuseok tahun ini.

Semuanya berawal dari saat menonton acara Immortal Song Special Chuseok tahun lalu yang menampilkan duet antara Seo Eunkwang (leader BTOB) dan Ibunya. Wah suara mereka sangat luar biasa, saya jadi tahu Eunkwang mendapatkan suara merdu itu dari mana. Dan saat itu saya punya satu pikiran gila yaitu “entah bagaimana caranya saat musim gugur 2018 saya harus bisa bertemu dengan Eunkwang untuk menunjukkan kekaguman saya”.


Tahu kan Tuhan selalu punya berbagai cara untuk merespon tiap doa manusia? Terkadang Tuhan langsung berkata “Iya” tapi kadang juga Tuhan berkata “tunggu dan bersabarlah Aku akan berikan lebih nanti.” Dan yang saya rasakan itu adalah yang kedua. Ya karena sepertinya tidak mungkin sekali Tuhan akan langsung mewujudkan. Tapi di antara pasrah dan putus asa itu ternyata Tuhan berkata harus menunggu lebih lama lagi untuk bisa bertemu Eunkwang tapi 21 September kemarin Tuhan memberikan gantinya, yaitu bertemu 6 member lain sementara Eunkwang sedang menjalankan tugas negara.

Jadi meskipun tidak jadi bertemu Eunkwang di musim gugur tahun ini, ternyata Tuhan Maha Baik menggantikannya dengan hal yang sama besar atau mungkin lebih besar. Merinding sendiri kalau diingat-ingat. Ini baru satu hal saja dalam hidup yang saya sadari tentang cara Tuhan merespon harapan-harapan saya. Hal lain pastinya lebih banyak dan tak cukup untuk saya rangkum menjadi satu tulisan. Merci Ya Gusti!

Hey, mungkin kuncinya ada pada berharap dengan sungguh-sungguh dan yakin Tuhan Maha Mampu untuk mengabulkan harapan yang kecil bagi-Nya.






Post a Comment

1 Comments

  1. Most casinos allow them at the table in case your use doesn't decelerate the game. Blackjack is dealt on a particular table that is semi-circular in form. When you sit down you must buy chips from the vendor or bring them from one other 1xbet korea table.

    ReplyDelete